Member Area

Services

Projects

Blog

Company

Social Media
©2024 Quickprint. All Right Reserved.

Blog

Update your knowledge with the latest information about digital printing industry.

Tips Mengundang Pengunjung ke Booth Pameran Anda

07 Jan 2019 Article

Menampilkan produk anda dengan banner dan display? Luar biasa.
Memperkenalkan produk atau jasa baru? Stres, tapi akan ada timbal baliknya.
Berkenalan dengan orang yang satu visi di dalam industri yang sama? Sebuah kesempatan yang tidak datang dua kali.
 
Sekarang, bayangkan anda mendapatkan tiga hal ini dalam waktu yang sama alias sebuah trade show yang berhasil.
 
Tapi, banyak perusahaan dan organisasi gagal membuat atau berpartisipasi di dalam sebuah trade show yang berhasil. Di setiap expo atau trade show, ada ribuan kompetitor yang terus memburu perhatian konsumen atau konsumen yang kelak bisa menjadi rekan bisnis. Memukau di kerumunan dengan jumlah sebanyak itu adalah hal yang sangat sulit. Sangat sulit sehingga banyak orang yang sering kewalahan dan stres.
 
Trade show bukanlah petualangan pemasaran yang bisa dengan mudah anda lupakan. Faktanya, 82% pengunjung trade show langsung terlibat dalam pembelian produk atau jasa yang ada, dan hampir setengahnya memiliki keinginan untuk membeli produk atau menggunakan jasa dalam periode 12 bulan setelah menghadiri acara. Jadi, bagaimana anda 'memaksa' pengunjung untuk membeli produk atau menggunaka jasa anda? Berikut beberapa tips yang bisa anda lakukan.



Mempunyai banyak orang di booth pameran anda
Saat ini, mungkin anda berpikir "Apa maksudnya banyak orang? Jika saya tahu cara melakukannya, saya tidak akan membaca artikel ini!" Tapi, kami bukan bermaksud untuk memaksa para pengunjung datang ke booth anda, tanpa kemauan mereka sendiri. Yang dimaksud di sini sering disebut social proof.
Pikirkan ini, jika anda melihat restoran burger berdampingan, mana yang akan anda pilih? Restoran yang penuh oleh orang atau yang kosong? Kebanyakan dari anda pasti memilih yang pertama.
Jadi, ajak beberapa karyawan anda, dan biarkan mereka berdiri di sekeliling booth pameran dengan menggunakan baju biasa. Sebagai nilai tambahan, para karyawan anda bisa menjadi pengingat akan para pengunjung yang tertarik kepada booth pameran anda.



Lantai lebih dari sekadar tempat berdiri
Floor graphics adalah cara yang unik untuk memandu para pengunjung dari dan ke aula trade show anda. Tentu, anda bisa menggunakannya untuk menunjukkan arah, tapi floor graphics juga memberikan peluang untuk branding atau pesan custom. Tipografi promosi adalah cara yang bagus untuk menciptakan transisi bagi orang yang melihat lantai anda, ke potongan harga 20% yang ada di booth pameran anda.



Hal yang menarik di stan pameran bukan hanya photobooth
Selain photo booth, masih banyak hal keren yang dapat menarik pengunjung expo. Mungkin Anda pernah mengunjungi booth yang menawarkan hadiah dengan spinwheel atau yang sedang merilis produk baru dan Anda bisa berfoto di sana dengan menjadi objeknya.
 
Tips membuat booth pameran yang sensasional tentunya tidak hanya berhenti di angka dua saja, tapi masih banyak cara lainnya termasuk mengintegrasikannya kepada media sosial. Itulah kenapa anda harus stay tune di website Quickprint Indonesia untuk tips selanjutnya, ya!

TAGS : Exhibition Booth Tips Fun Facts

Recent Articles
Banner, media promosi terbaik dengan harga bersahabat

04 Apr 2024

Stiker SandblastSolusi Praktis untuk Menjaga Privasi dan Estetika Ruangan

14 Mar 2024

Mannequin Stage

04 Mar 2024

Keunggulan Penggunaan Stiker Ritrama

27 Feb 2024

Pentingnya Branding dalam Bisnis

02 Feb 2024

15 Jan 2024

Mengenal Neon Box

Penggunaan neon box di depan tempat usaha sangat menguntungkan, terutama karena neon box memiliki berbagai bentuk unik dan lampu yang menarik perhatian, terutama pada malam hari.

02 Jan 2024

Mengenal Stiker Vinyl

Sebelum kamu mencetak stiker custom, yuk, kenali karakteristik bahan vinyl lebih dalam!

14 Dec 2023

Strategi pemasaran dengan POSM

Service Categories

Find your needs faster by choosing our services below